Peningkatan hasil belajar siswa melalui pendekatan realistic mathematic education (RME) pada mata pelajaran matematika materi pembagian kelas III di MINU Waru II Sidoarjo

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Enggar, Maulana Putra (2019) Peningkatan hasil belajar siswa melalui pendekatan realistic mathematic education (RME) pada mata pelajaran matematika materi pembagian kelas III di MINU Waru II Sidoarjo. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
EnggarMaulanaPutra_D97215054.pdf

Download (9MB)

Abstract

Rendahnya hasil belajar siswa pada mata pelajaran matematika materi pembagian, mendasari dilaksanakannya penelitian ini. Kurang tepatnya pendekatan yang digunakan dalam proses kegiatan pembelajaran matematika menjadi penyebab rendahnya hasil belajar siswa. Bedasarkan data hasil ulangan harian II yang menunjukkan nilai terkait materi pembagian, menujukkan nilai rata-rata siswa adalah 58,75 (Kurang). Dan persentase ketuntasan siswa adalah 25 % (Kurang sekali) Sebagai tindakan untuk meningkatkan hasil belajar siswa , peneliti menerapkan Pendekatan RME (Realistic Mathematic Education). Rumusan masalah penelitian ini yaitu: 1) Bagaimana penerapan RME (Realistic Mathematic Education) untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada materi pembagian kelas III di MINU Waru II Sidoarjo ?. 2) Bagaimana peningkatan hasil belajar siswa mata pelajaran matematika materi pembagian setelah menggunakan pendekatan RME (Realistic Mathematic Education) pada kelas III di MINU Waru II ? Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menerapkan pendekatan RME (Realistic Mathematic Education) dan meningkatkan hasil belajar siswa mata pelajaran matematika materi pembagian kelas III di MINU Waru II Sidoarjo melalui pendekatan RME (Realistic Mathematic Education).Penelitian ini menggunakan model Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan model Kurt Lewin, Penelitian ini dilakukan selama dua siklus yang masing-masing siklus nya memiliki empat tahap yaitu: Planning, acting, Observing, dan reflecting. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas III MINU Waru II Sidoarjo yang berjumlah 24 Siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini meliputi wawancara, observasi, dokumentasi dan tes. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Penerapan pendekatan RME (Realistic Mathematic Education) dapat meningkatkan aktivitas guru dengan perolehan skor siklus I sebesar 72,11 (Cukup), dan pada siklus II 91,3 (Sangat baik) sedangkan aktivitas siswa pada siklus I mendapat skor 71,59 (Cukup), dan pada siklus II mendapatkan skor 88,63 (Sangat baik). 2) Peningkatan hasil belajar siswa pada prasiklus sebesar 58,75 meningkat pada siklus I dengan rata-rata nilai sebesar 69,1(Cukup), kemudian meningkat pada siklus II menjadi 80,83 (Baik), 3) Persentase ketuntasan hasil belajar pada pra siklus hanya 25% meningkat setelah siklus I sebesar 70,80% (Cukup), kemudian meningkat pada siklus II menjadi 91,60% (Sangat baik) Jumlah siswa yang tuntas.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Enggar, Maulana Putraenggarmaulanaputra@gmail.comD97215054
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorWahyuniati, WahyuniatiUNSPECIFIED198504292011012010
Thesis advisorMunawir, MunawirUNSPECIFIED196508011992031005
Subjects: Pendidikan > Anak
Pendidikan > Pendekatan
Pendidikan > Hasil Belajar
Pendidikan > Matematika Realistik
Pendidikan > Pendidikan Dasar
Keywords: Hasil Belajar, Matematika, RME (Realistic Mathematic Education).
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Putra Enggar Maulana
Date Deposited: 14 Aug 2019 07:13
Last Modified: 14 Aug 2019 07:13
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/34067

Actions (login required)

View Item View Item