This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Izzah, Nurul (2019) Maskulinitas dalam al-Quran; telaah terhadap diksi laki-laki dalam al-Quran perspektif teori Tartib Nuzul. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Nurul Izzah_E93216146.pdf Download (2MB) |
Abstract
Penelitian ini membahas tentang Alquran yang dominan maskulin khususnya pada penggunaan khitab, yang kemudian berimplikasi terhadap pembacaan Alquran(tafsir), hal ini dianggap sebagai bias gender. Dampak tersebut melahirkan legitimasi-legitimasi otoritatif yang tidak mensetarakan laki-laki dan perempuan. karna sumber yang umum bagi teori dan praktik hierarki gender adalah berasal dari ketentuan hukum dan sosial yang bermuara pada penafsiran Alquran. Fokus pembahasan pada penelitian ini adalah terkait penggunaan diksi laki-laki yang lebih dominan dari pada feminin dalam Alquran. Maka dalam penelitian ini berusaha mencari makna maksud Alquran dibalik fisiknya yang didominasi maskulin dengan menggunakan teori tartib nuzul. Di mana dengan teori tartib nuzul penulis dapat melihat mengenai pergeseran mkana maupun pergeseran penggunaan diksi dari fase Makkah dan fase Madinah. Point yag didapatkan dalam penelitian ini ialah penggunaan khitab maskulin yang secara otomatis melibatkan perempuan di dalamnya bukan berarti Alquran lebih berpihak kepada laki-laki, keterlibatan perempuan di dalam penggunaan khitab laki-laki justru menjadi bentuk pertimbangan bagi perempuan. dan Alquran tidak sepenuhnya mengikuti kaidah bahasa Arab yang lebih dulu ada ini karna dalam beberapa ayat Alquran juga menampilkan khitab feminin yang melibatkan laki-laki di dalamnya, bahkan memperjelas khitab laki-laki dan perempuan hal ini sebagai indikasi bahwa Alquran tidak berat sebelah dalam memandang laki-laki dan perempuan.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||||||
Contributors: |
|
||||||||||||
Subjects: | Al Qur'an Bahasa Arab > Tata Bahasa |
||||||||||||
Keywords: | Maskulinitas; Tafsir; Teori Tartib Nuzul | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas Ushuluddin dan Filsafat > Ilmu Alquran dan Tafsir | ||||||||||||
Depositing User: | Nurul Izzah | ||||||||||||
Date Deposited: | 02 Jan 2020 08:47 | ||||||||||||
Last Modified: | 02 Jan 2020 08:47 | ||||||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/37997 |
Actions (login required)
View Item |