Strategi komunikasi organisasi Paguyuban Remaja Peduli AIDS Sidoarjo (PARPAS)

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Aljabir, Koko (2024) Strategi komunikasi organisasi Paguyuban Remaja Peduli AIDS Sidoarjo (PARPAS). Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Koko Aljabir_04020520056 full.pdf
Restricted to Repository staff only until 21 October 2027.

Download (1MB)
[img] Text
Koko Aljabir_04020520056.pdf

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh masalah meningkatnya kasus HIV AIDS serta adanya stigma dan diskriminasi terhadap orang dengan HIV AIDS (ODHA), salah satunya di Kabupaten Sidoarjo. Sebagai respon terhadap permasalahan ini, dibentuklah organisasi Paguyuban Remaja Peduli AIDS Sidoarjo (PARPAS), yang ditugaskan oleh pemerintah untuk mengatasi isu HIV AIDS di masyarakat. Tujuan penelitian ini adalah untuk menggambarkan dan mendeskripsikan strategi komunikasi yang diterapkan oleh PARPAS serta mengidentifikasi faktor-faktor pendukung dan hambatan yang dihadapi. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan desain deskriptif, dan analisis data dilakukan berdasarkan teori PDCA yang dikembangkan oleh Walter Shewhart. Hasil penelitian ini menjelaskan bahwa (1) strategi komunikasi yang digunakan oleh organisasi Paguyuban Remaja Peduli AIDS Sidoarjo (PARPAS) meliputi: melakukan pemetaan program kerja, membangun kredibilitas Paguyuban Remaja Peduli AIDS Sidoarjo, melakukan kolaborasi sebagai langkah percepatan, penggunaan saluran dan media komunikasi untuk sosialisasi ke masyarakat, mengevaluasi hasil program kerja. (2) faktor pendukung yang ditemui yaitu adanya keberadaan media sosial dan keterampilan komunikasi anggota. Hambatan yang ditemui adalah karakteristik masyarakat yang plural (bermacam sifat dan watak), keterbatasan sumber daya waktu pada anggota paguyuban, dan keterbatasan sumber daya dana yang dimiliki.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Aljabir, Kokoaljabir.koko@gmail.com04020520056
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorMoefad, Agoes Moh.am.moefad@gmail.com2025087002
Subjects: Komunikasi
Organisasi Masyarakat
Keywords: Strategi komunikasi; organisasi Paguyuban Remaja Peduli AIDS Sidoarjo (PARPAS)
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Ilmu Komunikasi
Depositing User: Koko Aljabir
Date Deposited: 21 Oct 2024 02:19
Last Modified: 21 Oct 2024 02:19
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/74147

Actions (login required)

View Item View Item