This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Rizki, Nurrul Aisyah (2025) Telaah istilah baru gen Z melalui tiktok serta dampaknya terhadap kebahasaan Indonesia: kajian sosiolinguistik William Labov. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
![]() |
Text
Nurrul Aisyah Rizki_03010421020.pdf Download (4MB) |
![]() |
Text
Nurrul Aisyah Rizki_03010421020_Full.pdf Restricted to Repository staff only until 14 April 2028. Download (4MB) |
Abstract
Penelitian ini akan berfokus pada bentuk variasi istilah baru pada Gen Z melalui media sosial TikTok dengan faktor sosial yang melatarbelakangi proses pembentukan dan penyebaran istilah baru serta dampaknya terhadap kebahasaan Indonesia. Dilihat dengan berkembangnya zaman sekarang ini, kalangan anak muda seperti Gen Z dalam gaya interaksi pun telah dipengaruhi oleh banyak media sosial dalam kehidupan sehari-harinya seperti contoh pada platform TikTok. Maka penelitian ini akan memaparkan bentuk variasi istilah baru yaknu bahasa slang pada 14 akun pengguna TikTok yang berbeda-beda, dengan faktor sosial yang menjadi latar belakangnya dan juga dampaknya terhadap kebahasaan Indonesia. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah sosiolinguistik yang dikemukakan oleh William Labov. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif yang menggunakan Teknik analisis data berupa simak bebas libat cakap (SBLC), sehingga peneliti tidak ikut terlibat dalam kegiatan tutur. Kemudian hasil analisis data akan dituangkan dalam bentuk kata, gambar dan perilaku yang menggambarkan objek dari penelitiannya dengan menggunakan uraian naratif. Berdasarkan hasil analisis yang telah dilakukan dapat ditarik kesimpulan bahwa ditemukan beberapa bentuk variasi istilah baru Gen Z dengan faktor sosial yang melatarbelakangi proses pembentukan dan penyebaran istilah baru serta dampaknya terhadap kebahasaan Indonesia melalui media sosial TikTok antara lain; dari bentuk variasi istilah baru yakni bentuk bahasa slang adapun faktor sosial yang melatarbelakangi proses pembentukan dan penyebaran istilah baru Gen Z melalui TikTok antara lain meliputi; faktor kelas sosial, faktor usia dan faktor gender. Sedangkan dampak penggunaan istilah baru terhadap kebahasaan Indonesia dengan data pendukung yakni kuesioner yang diisi oleh 60 responden dengan pendapat yang berbeda-beda.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Contributors: |
|
||||||||
Subjects: | Linguistik | ||||||||
Keywords: | Gen Z; istilah baru; tiktok; sosiolinguistik | ||||||||
Divisions: | Fakultas Adab dan Humaniora > Sastra Indonesia | ||||||||
Depositing User: | Nurrul Aisyah Rizki | ||||||||
Date Deposited: | 14 Mar 2025 06:57 | ||||||||
Last Modified: | 14 Mar 2025 06:57 | ||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/78775 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |