This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Agustina, Dwi (2025) Variasi bahasa dalam Siniar Denny Sumargo kajian sosiolinguistik. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
![]() |
Text
Dwi Agustina_03010421008 OK.pdf Download (3MB) |
![]() |
Text
Dwi Agustina_03010421008 Full.pdf Restricted to Repository staff only until 13 May 2028. Download (3MB) |
Abstract
Penelitian ini berfokus pada variasi bahasa dalam siniar Denny Sumargo, khususnya dalam tuturan narasumber. Penelitian ini membahas jenis variasi bahasa serta fungsi bahasa yang digunakan. Tujuan penelitian ini adalah mengidentifikasi variasi bahasa dan memahami fungsi bahasa yang digunakan dalam siniar serta menganalisis bagaimana faktor sosial membentuk pola komunikasi di media digital. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah sosiolinguistik, dengan merujuk pada teori Abdul Chaer dan Leonie Agustina untuk menganalisis variasi bahasa, serta teori Roman Jakobson untuk mengkaji fungsi bahasa. Metode penelitian yang diterapkan adalah deskriptif kualitatif dengan teknik analisis data simak bebas libat cakap (SBLC), di mana peneliti berperan sebagai pengamat tanpa terlibat dalam interaksi tutur. Hasil analisis data disajikan dalam bentuk visual, teks, dan perilaku dengan mendeskripsikan objek penelitian secara naratif. Dalam penelitian ini ditemukan variasi bahasa dari segi penutur, yang meliputi dialek (9 data), sosiolek (16 data), idiolek (1 data), dan kronolek (9 data). Dari segi keformalan, terdapat ragam bahasa resmi (3 data), konsultatif (3 data), dan santai (5 data). Sementara itu, dari segi sarana, terdapat tiga aspek utama, yaitu media komunikasi, gaya penyampaian, dan teknologi yang digunakan. Selain itu, penelitian ini juga mengidentifikasi empat fungsi bahasa, yaitu referensial, emotif, fatis, dan metalingual. Penelitian ini menunjukkan bahwa variasi dan fungsi bahasa dalam siniar Denny Sumargo dipengaruhi oleh faktor penutur, tingkat keformalan, dan sarana komunikasi yang digunakan dalam berinteraksi.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Contributors: |
|
||||||||
Subjects: | Bahasa Inggris Sastra |
||||||||
Keywords: | Variasi bahasa; Siniar; Sosiolinguistik; Media digital | ||||||||
Divisions: | Fakultas Adab dan Humaniora > Sastra Indonesia | ||||||||
Depositing User: | dwi tina | ||||||||
Date Deposited: | 13 May 2025 14:48 | ||||||||
Last Modified: | 13 May 2025 14:48 | ||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/78851 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |