This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Cahyani, Frisca Septiana (2025) Keterlibatan anak muda pada komunitas sosial melalui komunikasi persuasif di Instagram @pixlpeduli. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
|
Text
Frisca Septiana Cahyani_04020522052 OK.pdf Download (3MB) |
|
|
Text
Frisca Septiana Cahyani_04020522052 Full.pdf Restricted to Repository staff only until 31 December 2028. Download (3MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan menganalisis strategi komunikasi persuasif komunitas @pixlpeduli di Instagram dalam menjelaskan proses keterlibatan anak muda. Fokus penelitian mencakup strategi komunikasi yang digunakan, bentuk interaksi dan respons anak muda terhadap pesan sosial, makna dari pesan sosial menggunakan teori Social Construction of Reality oleh Peter L. Berger. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif studi kasus dengan teknik pengumpulan data melalui in-depth interview. Analisis data dilakukan menggunakan Thematic Analysis (Braun & Clarke, 2006) dengan bantuan perangkat lunak NVivo 15 untuk proses pengkodean dan visualisasi. Hasil penelitian menunjukkan tiga temuan utama. Pertama, strategi komunikasi persuasif komunitas dibangun melalui konsistensi branding, visual yang cerah, dan pesan yang menonjolkan nilai kepedulian sosial. Kedua, interaksi anak muda terhadap pesan bersifat aktif dan partisipatif dan keterlibatan langsung dalam kegiatan sosial. Ketiga, proses pembentukan makna sosial keterlibatan anak muda berlangsung melalui tiga tahap konstruksi sosial Berger: eksternalisasi (penyampaian pesan melalui konten), objektivasi (penerimaan pesan yang kemudian dianggap sebagai representasi “realitas” kehidupan), dan internalisasi (penyerapan realitas sebagai kesadaran dirinya sehingga membentuk cara pandang, nilai, perilaku baru) dalam penelitian ini proses tersebut mewakili bagaimana strategi Penelitian ini menyimpulkan bahwa komunikasi persuasif di media sosial tidak hanya berfungsi menyampaikan pesan sosial, tetapi juga mengonstruksi kesadaran dan identitas sosial baru bagi anak muda.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
| Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||
|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
| Creators: |
|
||||||||
| Contributors: |
|
||||||||
| Subjects: | Ilmu Komunikasi Media Sosial |
||||||||
| Keywords: | Komunikasi Persuasif; Komunitas Sosial; Instagram; Social Construction of Reality Peter L. Berger. | ||||||||
| Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Ilmu Komunikasi | ||||||||
| Depositing User: | Frisca Septiana Cahyani | ||||||||
| Date Deposited: | 01 Jan 2026 11:03 | ||||||||
| Last Modified: | 01 Jan 2026 11:03 | ||||||||
| URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/85629 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
