Strategi penempatan perempuan dalam pemberitaan kekerasan di media tribunnews.com: pendekatan feminist stylistic Sara Mills

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Putri, Yuli Aisyah (2024) Strategi penempatan perempuan dalam pemberitaan kekerasan di media tribunnews.com: pendekatan feminist stylistic Sara Mills. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Yuli Aisyah Putri_03040420064.pdf

Download (2MB)
[img] Text
Yuli Aisyah Putri_03040420064_Full.pdf
Restricted to Repository staff only until 26 June 2027.

Download (2MB)

Abstract

Media massa mempunyai peranan dalam mewacanakan posisi perempuan melalui teks pemberitaan. Penempatan yang tersudutkan dan pnggambaran yang buruk serta pelabelan karakteristik yang termarginalisasi pada perempuan di media dapat menimbulkan stigma negatif pada pihak perempuan. Berita mengenai tindakan kekerasan yang melibatkan perempuan pada kasunya menajdi salah satu topik pemberitaan yang sering muncul di media masaa. Perempuan dalam beberapa kasunya terutama tindakan kekerasan kerap kali ditempatkan pada posisi objek yang dieksploitasi. Penelitian ini berupaya menganalisis wacana yang dihadirkan media Tribunnews.com dalam memberitakan perempuan pada kasus kekerasan. Penelitian ini mengaplikasikan desain kualitatif dengan memanfaatkan konsep wacana feminisme Sara Mills. Feminist stylistic Sara Mills merupakan analisis yang berupaya dalam membedah adanya praktik bias gender pada teks pemberitaan dalam menampilkan posisi perempuan. Subjek penelitian ini adalah media massa online Tribunnews.com dan secara khusus mengambil objek terkait pemberitaan kekerasan perempuan. Hasil penelitian menjelaskan berdasarkan analisis feminist stylistic media Tribunnews.com dalam memberitakan perempuan pada kekerasan kerap menyudutkan perempuan dengan pandangan negatif melalui penyusunan struktur bahasa dalam wacana. Pandangan pembaca terhadap perempuan pada kekerasan kerap direpresentasikan melalui bahasa yang dapat mempengaruhi prespektif pembaca. Melalui analisis tingkatan kata, perempuan sering kali diwacanakan melalui bahasa seksisme. Adapun pada tingkatan kalimat, perempuan seringkali mendapatkan pelecehan ataupun penghalusan tindakan kekerasan yang menyebabkan perempuan tersudutkan. Perempuan dalam tingkatan wacana ditampilkan dengan karakteristik dan peran yang lebih dominan berdasarkan prespektif laki-laki.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Putri, Yuli Aisyahyuliasyhp@gamil.com03040420064
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorRumilah, Sitist.rumilah@gmail.com2012077601
Subjects: Sastra
Keywords: Wacana pemberitaan; stilistika feminis; perempuan; kekerasan
Divisions: Fakultas Adab dan Humaniora > Sastra Indonesia
Depositing User: Yuli Aisyah Putri
Date Deposited: 26 Jun 2024 05:41
Last Modified: 26 Jun 2024 05:41
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/70877

Actions (login required)

View Item View Item