Analisis penyusunan tarif jasa rawat inap pada Rumah Sakit Islam Darus Syifa' Surabaya

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Sholichah, Rossa Ayu Umdatus (2024) Analisis penyusunan tarif jasa rawat inap pada Rumah Sakit Islam Darus Syifa' Surabaya. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Rossa Ayu Umdatus Sholichah_G72219068 full.pdf
Restricted to Repository staff only until 29 July 2027.

Download (2MB)
[img] Text
Rossa Ayu Umdatus Sholichah_G72219068.pdf

Download (862kB)

Abstract

Rumah sakit merupakan pelayanan jasa yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat dimana fokus utamanya bukanlah keuntungan atau profit, tetapi pada pelayanan serta kesejahteraan masyarakat. Rumah sakit memberikan berbagai fasilitas kesehatan maupun pengobatan, salah satunya adalah rawat inap. Banyaknya fasilitas yang diberikan rumah sakit membutuhkan penyusunan tarif jasa rawat inap yang tepat agar tidak terjadi kerugian, namun harus tetap memperhatikan masyarakat berpenghasilan rendah. Oleh karena itu, penyusunan tarif jasa rawat inap merupakan salah satu topik menarik untuk penelitian. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana penyusunan tarif jasa rawat inap pada Rumah Sakit Islam Darus Syifa’ Surabaya. Penelitian ini menggunakan kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Adapun subjek penelitian ini sebanyak 2 informan, yang terdiri atas 1 kepala bagian keuangan serta 1 kepala bagian akuntansi dan perpajakan. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Selanjutnya data dianalisis dengan tiga tahapan yaitu reduksi data, penyajian data dan verifikasi data. Adapun teknik pengabsahan data dilakukan dengan cara triangulasi sumber. Hasil dalam penelitian ini menunjukkan bahwa penyusunan tarif jasa rawat inap yang digunakan oleh Rumah Sakit Islam Darus Syifa’ selama ini menggunakan metode sederhana dengan menghitung persentase tiap tahun oleh bagian keuangan rumah sakit ini. Selanjutnya, penelitian ini memberikan rekomendasi untuk lebih memperinci data-data keuangan yang berhubungan dengan penyusunan tarif jasa rawat inap agar lebih jelas dalam mengidentifikasi kerugian. Selain itu, peneliti memberikan rekomendasi kepada Rumah Sakit Islam Darus Syifa’ agar lebih ketat dalam peraturan mengenai penggunaan asuransi jaminan kesehatan.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Sholichah, Rossa Ayu Umdatusrossaayu03@gmail.comG72219068
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorYudhanti, Ashari Lintangashari.lintang@uinsby.ac.id2008119401
Subjects: Rumah Sakit
Keywords: Penyusunan tarif; jasa rawat inap; Rumah Sakit Islam
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Akuntansi
Depositing User: Rossa Ayu Umdatus Sholichah
Date Deposited: 29 Jul 2024 14:53
Last Modified: 29 Jul 2024 14:53
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/72210

Actions (login required)

View Item View Item