This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Juliyanti, Pinasti Dwi (2024) Pengaruh persepsi kemudahan dan manfaat terhadap minat penggunaan QRIS Bank Syariah Indonesia dengan religiusitas sebagai variabel moderasi: studi pada Generasi Z di Sidoarjo. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Pinasti Dwi Juliyanti_08030421107 full.pdf Restricted to Repository staff only until 4 February 2028. Download (3MB) |
|
Text
Pinasti Dwi Juliyanti_08030421107.pdf Download (1MB) |
Abstract
Kemajuan teknologi informasi berperan besar dalam mendorong ekonomi digital dan mempercepat inklusi keuangan di Indonesia. Meski demikian, minat Generasi Z untuk memanfaatkan QRIS Bank Syariah Indonesia (BSI) masih rendah. Rendahnya minat ini disebabkan oleh kurangnya edukasi tentang manfaat dan kemudahan QRIS Bank Syariah Indonesia, serta anggapan bahwa perbankan syariah lebih rumit dibandingkan perbankan konvensional. Faktor lain yang memengaruhi adalah promosi yang terbatas dan fitur aplikasi yang belum sepenuhnya sesuai dengan kebutuhan digital Generasi Z. Penelitian ini bertujuan mengidentifikasi faktor-faktor yang memengaruhi ketertarikan Generasi Z di Kota Sidoarjo dalam menggunakan QRIS Bank Syariah Indonesia. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif untuk mengukur dan menganalisis data secara terstruktur. Data dikumpulkan melalui penyebaran kuesioner kepada responden yang sesuai dengan kriteria penelitian. Teknik pengambilan sampel yang diterapkan adalah purposive sampling, di mana sampel dipilih berdasarkan pertimbangan tertentu yang relevan dengan tujuan penelitian. Proses analisis data dilakukan menggunakan uji Moderated Regression Analysis (MRA) untuk mengetahui pengaruh variabel moderasi dalam hubungan antar variabel. Analisis ini dibantu oleh software IBM SPSS Statistics 25, yang digunakan untuk mengolah data dan menghasilkan output statistik yang diperlukan dalam pengambilan kesimpulan penelitian. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa persepsi Kemudahan tidak signifikan terhadap Minat Penggunaan, Manfaat berpengaruh signifikan terhadap Minat Penggunaa, Religiusitas tidak memoderasi persepsi Kemudahan terhadap Minat Penggunaan, Religiusitas dapat memoderasi Manfaat terhadap Minat Penggunaan. Bank Syariah Indonesia harus lebih gencar dalam melakukan promosinya baik dengan cara mengoptimalkan sarana sosial media dalam melakukan promosi, mengadakan stand di event-event tertentu, papan iklan yang menarik dan sosialisasi tentang produk-produk Bank Syariah Indonesia terhadap masyarakat.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Contributors: |
|
||||||||
Subjects: | Bank Islam Ekonomi Islam |
||||||||
Keywords: | Penggunaan QRIS; Bank Syariah Indonesia; religiusitas; variabel moderasi | ||||||||
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah | ||||||||
Depositing User: | PINASTI JULIYANTI | ||||||||
Date Deposited: | 04 Feb 2025 03:24 | ||||||||
Last Modified: | 04 Feb 2025 03:38 | ||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/76530 |
Actions (login required)
View Item |