This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Adzhani, Hilya (2025) Penerapan pendekatan deep learning untuk memperdalam pemahaman peserta didik dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam di SMPN 1 Waru Sidoarjo. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
|
Text
Hilya Adzhani_06010122011 full.pdf Restricted to Repository staff only until 7 January 2029. Download (3MB) |
|
|
Text
Hilya Adzhani_06010122011.pdf Download (3MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perencanaan, penerapan, dan evaluasi pendekatan deep learning dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) guna memperdalam pemahaman peserta didik di SMPN 1 Waru Sidoarjo. Jenis penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data berupa wawancara mendalam dengan guru PAI, waka kurikulum, serta peserta didik kelas VII dan VIII, observasi proses pembelajara, dan dokumentasi. Data dianalisis melalui reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Perencanaan pembelajaran PAI disusun berdasarkan asesmen diagnostik yang mencakup kemampuan baca tulis Al-Qur’an, kesiapan belajar, dan karakteristik peserta didik. Pelaksanaan pembelajaran mengintegrasikan pengalaman nyata, kegiatan reflektif, diskusi dalil, praktik ibadah, serta aktivitas pembelajaran yang bersifat kolaboratif dan menyenangkan. Evaluasi pembelajaran dilakukan secara komprehensif dengan menilai pemahaman peserta didik terhadap dalil dan praktik ibadah, sikap religius dan sosial, serta keterampilan dalam melaksanakan ibadah secara benar dan sadar makna. Penelitian ini merekomendasikan agar penerapan pendekatan deep learning dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam dilaksanakan secara konsisten melalui perencanaan dan pelaksanaan pembelajaran yang terstruktur. Selain itu, pengembangan perangkat pembelajaran yang mendukung kegiatan refleksi dan praktik ibadah bermakna perlu terus dilakukan agar pemahaman peserta didik semakin mendalam. Penelitian selanjutnya disarankan mengkaji pengembangan strategi dan desain pembelajaran deep learning yang lebih sistematis untuk memperkuat internalisasi nilai-nilai keislaman dalam proses pembelajaran.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
| Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||||||
|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
| Creators: |
|
||||||||||||
| Contributors: |
|
||||||||||||
| Subjects: | Anak Pendidikan Islam > Pendidikan Islam - Kurikulum Agama dan Ilmu Pengetahuan |
||||||||||||
| Keywords: | Deep learning; peserta didik; pembelajaran PAI | ||||||||||||
| Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam | ||||||||||||
| Depositing User: | Hilya Adzhani | ||||||||||||
| Date Deposited: | 07 Jan 2026 06:46 | ||||||||||||
| Last Modified: | 07 Jan 2026 06:46 | ||||||||||||
| URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/85720 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
