Pengaruh metode estafet writing terhadap keterampilan menulis teks narasi mata pelajaran Bahasa Indonesia peserta didik Kelas V di MI Darussalam

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Shofiyah, Siti (2024) Pengaruh metode estafet writing terhadap keterampilan menulis teks narasi mata pelajaran Bahasa Indonesia peserta didik Kelas V di MI Darussalam. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Siti Shofiyah_06020720052 full.pdf
Restricted to Repository staff only until 11 June 2027.

Download (4MB)
[img] Text
Siti Shofiyah_06020720052.pdf

Download (4MB)

Abstract

Metode pembelajaran menjadi peran penting tercapainya tujuan pembelajaran oleh karena itu, pentingnya memilih metode pembelajaran yang efektif dapat meningkatkan kualitas pembelajaran terutama pada pembelajaran menulis. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh metode estafet writing terhadap keterampilan menulis teks narasi mata pelajaran Bahasa Indonesia peserta didik kelas V di MI Darussalam Sidoarjo. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif dengan metode quasi eksperimental dan desain Nonequivalent Control Group Design. Penelitian ini dilaksanakan di MI Darussalam Sidoarjo. Populasi penelitian yang digunakan sebanyak 46 peserta didik. Instrumen pengumpulan data berupa tes tulis yang dilaksanakan melalui kegiatan pre-test dan post-test di kelas kontrol dan kelas eksperimen. Uji instrumen yang digunakan adalah uji validitas dan uji reliabilitas. Adapun teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis statistik deskriptif dan analisis statistik inferensial. Analisis statistik deskriptif yang berupa penyajian data bentuk tabel dan diagram serta pemusatan data nilai mean, median, modus, nilai minimum, nilai maximum dan standar deviasi. Sedangkan, analisis statistik inferensial berupa uji normalitas, uji homogenitas dan uji hipotesis. Hasil uji hipotesis melalui uji independent sample t-test diperoleh nilai sig. (2-tailed) kurang dari 0,05 yakni 0,000 < 0,05. Hal ini menunjukkan bahwa Ha (hipotesis alternatif) diterima yang artinya adanya pengaruh antar variabel, sehingga dapat disimpulkan bahwa metode estafet writing berpengaruh terhadap keterampilan menulis teks narasi mata pelajaran Bahasa Indonesia peserta didik kelas V di MI Darussalam Sidoarjo.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Shofiyah, Sitisitishofiyah3103@gmail.com06020720052
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorAlfin, Jauharotialfin_ftkuinsa@yahoo.com2006067301
Thesis advisorJuhaeni, Juhaenithinasafar@gmail.com2030078604
Subjects: Bahasa Indonesia
Pendidikan
Pendidikan > Metode
Keywords: Metode estafet writing; keterampilan menulis; teks narasi
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Siti Shofiyah
Date Deposited: 11 Jun 2024 02:26
Last Modified: 11 Jun 2024 02:26
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/70520

Actions (login required)

View Item View Item