This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Irtadda, Nurul (2023) Kilir lidah, senyapan, dan bentuk psikologi ujaran Najwa Shihab di kanal youtube Najwa Shihab kajian psikolinguistik. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Nurul Irtadda_A94219058.pdf Download (3MB) |
|
Text
Nurul Irtadda_A94219058_Full.pdf Restricted to Repository staff only until 8 January 2027. Download (3MB) |
Abstract
Penelitian ini menggunakan teori psikolinguistik Soenjono Dardjowidjojo. Pada penelitian ini mendeskripsikan peristiwa kilir lidah dan senyapan serta bentuk psikologi dalam ujaran Najwa Shihab menggunakan kajian psikolinguistik. Psikologi berbahasa berhubungan dengan komprehensi, pemerolehan bahasa, dan produksi. Kajian psikolingistik yang ditulis oleh Soenjono Dardjowidjojo membahas mengenai produksi kalimat. Saat seseorang memproduksi sebuah kalimat sering terjadi beberapa hambatan atau bagaimana proses dari sebuah tuturan. Pada penelitian ini mengkaji tuturan Najwa Shihab dengan menggunakan teori psikolinguistik kilir lidah dan senyapan. Terjadi beberapa kali hambatan, kekeliruan, dan senyap dalam ujaran yang diucapkan sehingga kalimat tersebut tidak sesuai atau menjadi kurang sempurna. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu menyimak video edisi Shihab & Shihab dan edisi musyawarah, kemudian mengumpulkan data, dan transkrip hasil yang diperoleh. Hasil dari penelitian ini yaitu kilir lidah seleksi disebabkan karena pengucapan dua suku kata dengan medan semantik yang sama dan pengucapan kata yang teralu berlebihan. Kilir lidah assembling disebabkan karena pemindahan kata dan mengantisipasi suatu bunyi yang terjadi di depan atau di belakang. Bentuk psikologi ujaran Najwa Shihab yaitu disebabkan karena lupa, kaget, terburu-buru, dipotong atau memotong ujaran sehingga terjadinya kekeliruan dan senyapan. Kilir lidah dan senyapan pada ujaran Najwa Shihab terjadi karena Najwa Shihab terlalu berhati-hati pada topik yang dibahas seperti pada topik keagamaan yaitu pada edisi Shihab & Shihab.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||||||
Contributors: |
|
||||||||||||
Subjects: | Bahasa Indonesia Media Sosial Linguistik > Psikolinguistik |
||||||||||||
Keywords: | Najwa Shihab's speech; psycholinguistics; slip of the tongue; silence | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas Adab dan Humaniora > Sastra Indonesia | ||||||||||||
Depositing User: | Nurul Irtaddanur | ||||||||||||
Date Deposited: | 08 Jan 2024 03:28 | ||||||||||||
Last Modified: | 05 Feb 2024 02:37 | ||||||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/67151 |
Actions (login required)
View Item |