Pemanfaatan teknologi aplikasi sebagai media pembelajaran bagi Guru PAI: studi systematic literature review pada artikel di google scholar 3 tahun terakhir

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Fitri, Ayu Laila (2024) Pemanfaatan teknologi aplikasi sebagai media pembelajaran bagi Guru PAI: studi systematic literature review pada artikel di google scholar 3 tahun terakhir. Masters thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Ayu Laila Fitri_02040822015 OK.pdf

Download (1MB)
[img] Text
Ayu Laila Fitri_02040822015 Full.pdf
Restricted to Repository staff only until 27 September 2027.

Download (1MB)

Abstract

Perkembangan Teknologi yang sangat pesat, tentu membawa pengaruh tersendiri bagi seluruh aspek kehidupan, salah satunya yakni pendidikan. Kehadiran teknologi pada dunia pendidikan membawa peluang dan tantangan tersendiri bagi semua guru. Di era modern ini adanya teknologi menuntut guru agar mampu memanfaatkannya dengan baik untuk mempermudah proses belajar mengajar. Meski demikian, masih banyak guru yang belum dapat memanfaatkan teknologi dengan baik, seperti guru PAI. Guru PAI dalam menyampaikan materi pembelajaran cenderung menggunakan metode yang tradisional seperti ceramah. hal tersebut tentu menyebabkan siswa malas untuk mengikuti pembelajaran dan mudah merasa bosan. Sebagai kunci kesuksesan pendidikan, sudah seharusnya guru PAI dapat menjalankan perannya dengan baik serta mengikuti perkembangan jaman. Sebagai guru yang profesional, guru PAI diharuskan dapat menyampaikan materi pelajaran dengan baik dan semaksimal mungkin, menanamkan nilai-nilai ajaran Islam kepada siswa, serta mampu mamanfaatkan teknologi sesuai dengan ajaran Islam agar tujuan pendidikan agama Islam tercapai.Penelitian ini memiliki tujuan untuk menganalisis pemanfaatan teknologi berupa aplikasi capcut yang digunakan sebagai perangkat dalam membuat media pembelajaran bagi guru PAI. Serta bertujuan untuk menganalisis pandangan Islam dalam pemanfaatan teknologi dan mengelaborasi kreativitas guru PAI dalam memanfaatkan teknologi aplikasi capcut sebagai media pembelajaran. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis systematic literature review. Pengumpulan data dilakukan melalui 5 tahapan. Data-data berupa artikel yang sudah diperoleh kemudian diseleksi dan dianalisis agar memperoleh jawaban sesuai dengan research question pada penelitian ini. Hasil penelitian menunjukkan bahwa teknologi berperan penting dalam dunia pendidikan. Aplikasi capcut memiliki dua peran bagi guru PAI dalam proses pembuatan media pembelajaran, yakni peran primer dan peran sekunder. Pemanfaatan teknologi tidak dilarang oleh ajaran agama Islam selama dalam pemanfaatannya membawa dampak positif bagi penggunanya dan digunakan sesuai ajaran Islam. Adapun dampak kehadiran aplikasi capcut bagi guru PAI yakni meningkatkan daya kreativitas dan inovasi guru, mempermudah guru dalam membuat media pembelajaran yang menarik dan menyenangkan, meningkatkan kompetensi guru PAI, dan tujuan pembelajaran PAI dapat tercapai dengan maksimal.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Masters)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Fitri, Ayu Lailaalflailafitri@gmail.com02040822015
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorRusydiyah, Evi Fatimaturevifatimatur@uinsby.ac.id2027127302
Thesis advisorJazil, Saifuljazilubna@gmail.com2012126901
Subjects: Media Sosial
Pendidikan
Pendidikan > Media
Teknologi
Keywords: Capcut; Guru PAI; Media Pembelajaran; Pemanfaatan Teknologi
Divisions: Program Magister > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ayu Fitri
Date Deposited: 27 Sep 2024 02:57
Last Modified: 27 Sep 2024 02:57
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/73900

Actions (login required)

View Item View Item